Breaking News

Meski Gagal Pada Pemilu 2024, Ratusan Calon Kepala Daerah Mendftar di Hanura

Ketua Dewan Kehormatan DPP Hanura Irjen Pol (Purn) Marwan Faris memukul gong membuka Rapimda DPD Hanura NTB

Garis Merah- Meski tidak lolos ambang batas parlemen (Parliamentary Threshold) pada pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 lalu, namun Partai Hanura masih menjadi salah satu partai yang diincar kursinya oleh calon kepala daerah untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024.

Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Hanura Irjen Pol (Purn) Drs. Marwan Paris dalam sambutannya pada acara Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) DPD Partai Hanura NTB, Jum'at (26/7) di Mataram mengatakan Partai Hanura masih menjadi daya tarik bagi para calon kepala daerah yang akan bertarung pada bulan November nanti. 

Dia mencatat sebanyak 60 orang calon gubernur dan 17 orang calon wakil gubernur mendaftar di Hanura.

Sementara sebanyak 967 orang calon bupati dan calon wakil bupati serta calon walikota dan calon wakil walikota mendaftar di Hanura. 

"Walaupun kita gagal pada Pemilu tetapi para tokoh para calon kepala daerah masih mendaftar di Hanura, artinya apa Hanura masih diperhitungkan dan menjadi magnet bagi para calon kepala daerah untuk mendaffar," Urainya. 

Sambutan positif dari para calon kepala daerah ini memberi angin segar bagi Partai Hanura menatap Pemilu tahun 2029 mendatang. 

Marwan meminta semua kader Hanura agar tetap solid dan bersatu agar Hanura meraih hasil positif pada Pemilihan Umum tahun 2029 mendatang. 

"Saya berharap agar semua kader tidak saling menyalahkan atas kegagalan pada pemilu 2024, mari kita solid dan bersatu agar Hanura kedepan lebih baik dan berjaya serta meraih kesuksesan pada pemilu 2029," Pungkasnya.(GM1) 

0 Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close